Games Blog


Showing posts with label free fire. Show all posts
Showing posts with label free fire. Show all posts

Thursday, January 3, 2019

Mengetahui Lebih Jauh Tentang Zona Bermain Di Free Fire

Mengetahui Lebih Jauh Tentang Zona Bermain Di Free Fire

Zona Bermain Free Fire - Mungkin kalian sudah tidak asing lagi dengan game Free Fire. Game yang dimainkan lebih dari 40 orang ini, adalah jenis game bertahan hidup atau survival. Dengan berbagai cara kalian harus bisa bertahan hingga akhir permainan jika kalian ingin menjadi pemenangnya, atau berada pada urutan 10 besar jika kalian ingin cepat naik rank. 

Pada Free Fire terdapat beberapa zona yang wajib kalian ketahui sebelum memulai bermain. Banyak para pemain yang langsung tewas, ketika sedang mencari loot di zona biru. Karena mereka belum tahu apa itu zona biru dan kenapa bisa mengurangi HP pemain dengan sangat cepat. Disetiap zona memiliki keuntungan dan kerugian masing-masing bagi setiap pemain.

Mengetahui Lebih Jauh Tentang Zona Bermain Di Free Fire

Mengetahui Lebih Jauh Tentang Zona Bermain Di Free Fire

Tewas tertembak oleh pemain lain sudah sangat menyebalkan, apalagi tewas ketika sedang berusaha untuk keluar dari zona biru, pasti akan lebih menyebalkan lagi. Itu adalah salah satu gambaran kecil yang terdapat di dalam game. Mengetahui tentang zona bermain yang terdapat di dalam game sangatlah penting, untuk menghindari kalian terbunuh di awal permainan. Untuk itu disini akan kami jelaskan perbadaan zona yang terdapat di Garena Free Fire.

1. Zona Biru

Zona yang pertama adalah zona biru yang sangat berbahaya bagi semua pemain. Zona yang ditandai dengan area lingkaran berwarna biru pada map ini muncul beberapa menit setelah permainan dimulai. Kenapa zona biru ini bisa menjadi sangat berbahaya, karena dapat mengurangi HP pemain dengan sangat cepat dan memberikan damage yang cukup besar terhadap pemain. Kalian akan langsung tewas jika  berada di zona biru terlalu lama.

Tips jika kalian berada di zona biru ini adalah gunakan karakter Ford, karena Ford memiliki kemampuan survival spesial yang dapat mengurangi damage yang diterima di luar zona aman. Kalian juga bisa menggunakan kendaraan ketika sedang mengumpulkan looting, untuk berpindah lokasi dengan cepat.

2. Zona Sementara

Zona yang berikutnya adalah zona sementara. Zona yang berada diantara zona biru dengan zona aman. Zona yang ditandai dengan warna kuning pada map ini akan segera menyusut dan tertutup oleh zona biru jika waktunya telah habis. Bagi kalian yang sedang melakukan loot di lokasi looting terbaik ini, harap untuk terus memperhatikan waktu hitungan mundur yang terdapat di smartphone kalian.

Kumpulkan lah medickit untuk jaga-jaga jika kalian terlambat untuk melarikan diri dari zona ini. Karena dengan medickit kalian bisa memulihkan HP yang telah berkurang karena berada terlalu lama di zona biru.

3. Zona Aman

Zona yang terakhir adalah zona aman. Zona dimana para pemain harus masuki ketika sedang bermain. Zona aman Free Fire yang ditandai dengan warna hijau ini pada map, juga akan terus menyusut dengan seiringnya waktu berjalan di dalam game. Sehingga akan memaksa para pemain untuk terus bergerak menuju zona aman terakhir yang semakin menyusut.

Maps - Mengetahui Lebih Jauh Tentang Zona Bermain Di Free Fire

Kalian bisa menggunakan kendaraan Free Fire sebagai tempat perlindungan, selain sebagai alat transportasi kendaraan juga bisa berfungsi sebagai senjata yang dapat membunuh pemain lain dengan sangat cepat. Gunakanlah kendaraan untuk membunuh pemain lain sehingga kalian bisa menghemat amunisi untuk zona aman berikutnya.

Lengkapilah item armor kalian seperti helm dan rompi sebelum zona aman menyusut, jika zona aman sudah menyusut maka kalian sudah tidak ada waktu lagi untuk mengumpulkan looting. Menguasai waktu zona bermain adalah salah satu cara main Free Fire yang dapat memungkinkan kalian bertahan hidup hingga akhir permainan. 

Itulah dia beberapa zona yang wajib kalian ketahui sebelum memulai permainan. jika kalian tidak ingin mati terbunuh di awal permainan, maka kalian harus memperhatikan waktu zona bermain yang terdapat di layar smartphone kalian.

Thursday, December 6, 2018

Lokasi Terbaik Untuk Mendarat Pemula Di Free Fire Battlegrounds

Lokasi Terbaik Untuk Mendarat Pemula Di Free Fire Battlegrounds

Lokasi Mendarat Pemula - Ketika bermain game battle royale, khususnya Free Fire, mendarat di tempat terbaik adalah hal yang sangat menguntungkan. Karena kalian bisa mengumpulkan looting dengan waktu yang sangat cepat, sehinga kalian sudah bisa bersiap jika mendapat serangan dari pemain lain, dan melakukan serangan balasan.

Untuk para pemain pemula, memilih lokasi pendaratan terbaik, sama pentingnya jika kalian ingin cepat mengumpulkan looting. Karena dimulai dari pendaratan hingga mengumpulkan looting adalah salah satu kunci untuk bisa meraih kemenangan. Karena bagi sebagian pemain, mereka lebih suka untuk mendarat yang searah dengan jalur lintasan pesawat karena lebih mudah terjangkau.

Lokasi Terbaik Untuk Mendarat Pemula Di Free Fire Battlegrounds

Lokasi Terbaik Untuk Mendarat Pemula Di Free Fire

Banyak tempat yang bisa kalian gunakan sebagai tempat pendaratan terbaik. Karena tempat pendaratan terbaik tersebut bisa menjadi lokasi loot terbaik. Jika kalian ingin mengetahui lokasi-lokasi terbaik sebagai tempat pendaratan, berikut adalah beberapa lokasi yang bisa kalian jadikan acuan sebagai tempat untuk mendarat.

1. Outpost

Untuk pemain pemula, Outpost adalah salah satu lokasi yang sangat bagus untuk melakukan pendaratan. Karena lokasinya yang berbukit-bukit, maka Outpost bisa dijadikan sebagai tempat mendarat terbaik, sehingga akan memudahkan kalian untuk melakukan looting dengan aman. Untuk ketersediaan lootnya sendiri juga tidak seburuk yang dikatakan orang, setidaknya kalian bisa bertahan untuk diawal permainan.

2. Waterfront

Lokasi yang berikutnya adalah Waterfront. Lokasi yang diapit oleh Outpost dan Shipyard ini, adalah lokasi yang terdiri dari rumah-rumah yang berada di pinggir pantai. Banyak item loot yang bisa kalian temukan dilokasi ini seperti senjata Free Fire, amunisi dan medickit. Karena lokasinya yang berada di pinggir pantai maka sedikit pemain yang datang ke lokasi tersebut.

3. Shipyard

Sebagai pelabuhan yang sangat besar, banyak terdapat kontainer dan pergudangan di sekitar Shipyard. Salah satu alasan mengapa Shipyard menjadi lokasi mendarat terbaik di Free Fire, karena di dalam kontainer-kontainer tersebut banyak terdapat item loot yang berlevel tinggi, dan gudang-gudang yang cukup luas, sehingga kalian bisa berlindung dan bersembunyi dari serangan pemain lain.

4. Keraton

Lokasi yang sangat strategis karena berbentuk perbukitan tetapi dekat dengan pinggir pantai. Lokasi pendaratan terbaik ini sangat bagus bagi kalian yang baru memulai bermain game Free Fire. Karena area ini banyak terdapat pepohonan, maka kalian bisa menggunakan strategi bertempur gerilya, dengan memanfaatkan pepohonan yang berada di sekitar lokasi pendaratan.

5. Cape Town     

Lokasi yang terakhir adalah Cape Town. Salah satu lokasi yang padat dengan bangunan seperti rumah dan gudang. Lokasi looting terbaik yang berada di pinggir pantai ini, bisa dijadikan sebagai tempat pendaratan yang aman. Karena banyaknya bangunan yang terdapat di lokasi tersebut, sehingga kalian bisa melakukan looting di lokasi ini dengan cepat, karena banyaknya item loot yang tersedia di dalam rumah-rumah tersebut.

Bermain Garena Free Fire, memang gampang-gampang susah apalagi untuk pemain pemula. Hal pertama yang harus kalian lakukan untuk mendapatkan booyah adalah, kalian harus bisa menerapkan strategi dan taktik yang mumpuni di setiap pertempuran.

Itulah dia beberapa lokasi pendaratan terbaik dan teraman untuk pemain pemula. Dari sekian banyak lokasi yang terdapat di map Free Fire, lokasi -lokasi yang telah disebutkan diatas sangat disarankan untuk para pemian pemula jika kalian ingin melakukan pendaratan dan melakukan looting secara efisien.

Friday, November 23, 2018

3 Karakter Terbaik Untuk Pemula Di Free Fire

3 Karakter Terbaik Untuk Pemula Di Free Fire

Character Free Fire - Bermain game battle royale seperti Free Fire, sudah pasti akan berusaha untuk menduduki peringkat satu dengan cara bertahan hidup. Karena inti dari permainan tersebut memang untuk menjadikan pemain seorang survivor, yang dapat bertahan hidup hingga akhir permainan dan menduduki peringkat pertama.

Banyak cara yang bisa dilakukan oleh seorang pemain untuk bisa menjadi pemenang. Salah satunya adalah dengan bertempur dan membunuh pemain lain, dengan menggunakan senjata yang kalian temukan di lokasi looting terbaik. Serta bertahan dan bersembunyi dari serangan pemain lain maupun zona berbahaya.

Karakter Terbaik Untuk Pemula Di Free Fire

Karakter Terbaik Untuk Pemula Di Free Fire

Salah satu kelebihan dari game Free Fire adalah, terdapatnya beberapa karakter yang bisa kalian gunakan untuk bermain. Seorang pemain yang menggunakan karakter tersebut, harus bisa memahami semua kemampuan setiap karakter yang akan dimainkannya. Karena kemampuan yang dimiliki oleh karakter tersebut akan membawa dampak besar bukan hanya untuk pemain sendiri, melainkan untuk musuh dan lingkungan sekitar.

Untuk pemain pemula tidak perlu bingung untuk memilih karakter yang nantinya akan digunakan untuk bermain. Berikut adalah beberapa karakter Free Fire terbaik untuk pemain pemula.

1. Olivia

Kemampuan survival spesial yang dimiliki oleh Olvia adalah "Healing Touch". kemampuan yang dapat menghidupkan kembali pemain yang sudah sekarat, dan pemain yang dihidupkan tersebut akan mendapatkan HP tambahan dari Olivia. Olivia yang berprofesi sebagai perawat ini, mempunyai kemampuan yang sangat unik, karena hanya berlaku untuk teman satu tim dan tidak berlaku pada diri sendiri. Oleh sebab itu Olivia sangat pas untuk digunakan dalam mode squad.

2. Ford

Karakter Free Fire yang berikutnya adalah seorang laki-laki biasa yang bertugas sebagai angkatan laut. Kemampuan survival spesial Ford adalah "The Will Of Iron". Kemampuan yang dimiliki oleh Ford sangatlah berguna untuk para pemain pemula, karena Ford dapat mengurangi damage yang diterima ketika sedang berada diluar zona aman. Sehingga pemian tidak perlu takut lagi jika berada diluar zona aman. Karena pemain dapat bertahan hidup lebih lama diluar zona aman tersebut, sehingga kalian bisa memungkinkan untuk melakukan pertempuran jarak jauh.

3. Andrew

Karakter yang terakhir adalah Andrew. Seorang petugas polisi yang senang menghabiskan sebagian besar waktunya untuk mengejar para kriminal. Kemampuan survival spesial yang dimiliki oleh Andrew adalah "Armor Specialist". Kemampuan dimana Andrew dapat mengurangi kerapuhan rompi yang ia kenakan ketika terkena serangan dari pemain lain. Item yang menjadi fokus utama dari skill karakter Free Fire ini adalah rompi level 3.

Untuk meningkatkan kemampuan survival spesial yang dimiliki oleh karakter tersebut diatas, kalian harus mengumpulkan memory fragment untuk meningkatkan kemampuan mereka. Itulah 3 karakter terbaik Free Fire yang sangat disarankan untuk digunakan oleh pemain baru. Dengan menggunakan karakter tersebut diatas besar kemungkinan untuk kalian bertahan hidup lebih lama di awal permainan.

Monday, November 12, 2018

Senjata Assault Rifle Terbaik Di Free Fire

Senjata Assault Rifle Terbaik Di Free Fire

Assault Rifle Free Fire - Game battle royale adalah game yang mengharuskan pemainnya, untuk bisa terus bertahan hidup hingga akhir permainan. Free Fire menjadi salah satu game battle royale yang paling banyak dimainkan oleh para pengguna smartphone. Tidak seperti PUBG Mobile, game ini termasuk bersahabat bagi mereka yang memiliki hp android dengan spesifikasi yang rendah.

Jika kalian ingin mendapatkan senjata yang bagus, maka kalian harus bisa looting lebih cepat dari pemain lain. Karena bagi sebagian pemain free fire tempat loot terbaik adalah lokasi yang paling tepat untuk mendapatkan senjata yang bagus. Karena mencari senjata yang bagus akan menjadi persaingan yang cukup sulit bagi para pemain.

Senjata Assault Rifle Terbaik Di Free Fire

Senjata Assault Rifle Terbaik di Free Fire

Didalam game free fire banyak terdapat jenis-jenis senjata yang bisa kalian gunakan di area lokasi pertempuran. Salah satu senjata yang menjadi favorit para pemain adalah Assault Rifle. Karena senapan ini bisa digunakan untuk pertempuran jarak dekat maupun jarak jauh. Assault Rifle dapat menampung amunisi yang lebih banyak, dibandingkan dengan senjata lainnya.

Dari banyaknya jenis-jenis Assault Rifle yang bisa digunakan, berikut adalah 5 jenis senjata Free Fire Assault Rifle terbaik yang memiliki damage cukup besar.

1. M60

Assault Rifle terbaik yang pertama adalah M60. Salah satu senjata machine gun ringan, lengkap dengan magazine yang cukup besar dan daya hancur yang sangat besar. Senjata ini sangat pas untuk digunakan pertempuran jarak sedang. Dengan dilengkapi magazine yang cukup besar kalian tidak perlu khawatir akan kehabisan peluru.

2. AK

Senjata serbu ini mempunyai kecepatan tembak serta damage yang cukup besar. Dengan menggunakan kaliber peluru yang besar, sehingga bisa sangat cepat untuk menghabisi HP pemain lain. Hanya saja senjata ini mempunyai recoil atau getaran yang cukup tinggi, sehinga kalian harus menggunakan foregrip untuk membuat senjata tersebut untuk membuatnya lebih stabil dan akurat.

3.SKS

Senapan jenis sniper otomatis yang telah dilengkapi dengan 4x scope, untuk memudahkan pemain dalam membidik targetnya. Senjata ini mempunyai power dan jangkauan yang sangat bagus. Tentunya sangat mematikan jika digunakan untuk mengintai musuh dari jarak yang cukup jauh.

4. Groza

Para pemain free fire banyak yang mengatakan bahwa senjata ini adalah salah satu senjata terbaik di game tersebut. Groza hanya bisa kalian dapatkan di air drop, karena senjata tersebut termasuk senjata yang langka. Senjata ini memiliki damage yang cukup besar, yang membuatnya sangat ditakuti dijarak dekat dan menengah.

5. M14

Senjata yang mempunyai power yang kuat serta akurasi tinggi. Dan sangat cocok digunakan sebagai senjata sniper jika dilengkapi oleh scoop. Untuk memaksimalkan kemampuan dari senjata tersebut M14 dapat ditambahkan dengan attachment yang pas untuk senjata tersebut.

Itulah dia 5 jenis senjata assault rifle Free Fire terbaik yang memiliki damage cukup besar, serta bisa menjadi pilihan para pemain untuk digunakan di medan pertempuran. Memilih senjata yang tepat adalah awal untuk meraih kemenangan dalam bermain Garena Free Fire. Karena setiap senjata di desain dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Friday, November 9, 2018

Tips Bermain Garena Free Fire Bagi Pemula

Tips Bermain Garena Free Fire Bagi Pemula

Free Fire - Akhir-akhir ini game battle royale memang sedang naik daun. Banyak game yang bergenre battle royale yang bisa kalian download di play store. Dari semua game battle royale, ada beberapa yang sangat bersahabat untuk hp yang berspesifikasi rendah, salah satunya adalah Garena Free Fire.

Untuk kalian yang ingin merasakan ketegangan game battle royale, kalian bisa mencoba bermain game free fire. Game yang dimainkan oleh 50 orang pemain tersebut, akan mendapatkan 1 orang atau tim yang mampu bertahan hidup pada akhir pertempuran, dan menduduki peringkat 1 pada akhir permainan.

Tips Bermain Free Fire Bagi Pemula


Bagi para pemain baru, mereka pasti pernah melakukan kesalahan baik itu disengaja atau mereka memang belum tahu. Karena mereka memang belum memiliki cukup pengalaman, dalam memainkan game tersebut.

Masih banyak dari para pemain baru, yang belum mengetahui cara main free fire yang baik dan benar. Sehingga banyak dari mereka yang tidak mampu untuk bertahan diawal pertempuran. Untuk menghindari terbunuh diawal permainan, berikut beberapa tips untuk pemula yang dapat kalian terapkan di game free fire.

1. Mendarat Di Lokasi Yang Sepi

Bagi para pemain baru pasti bingung ketika ingin mendarat. Ketika di dalam pesawat adalah waktu yang tepat untuk melihat peta. Karena di dalam peta terlihat jelas jalur penerbangan pesawat yang kalian naiki, biasanya jalur pesawat itu satu garis lurus.

Sangat disarankan untuk mendarat dilokasi yang tidak searah dengan jalur pesawat. Karena besar kemungkinan, di lokasi tersebut jarang dikunjungi oleh pemain lain. Sehingga kalian bisa mengumpulkan loot di lokasi looting terbaik, lalu menyerang pemain lain lebih dahulu

2. Terlambat Berlari Ke Zona Aman

Kesalahan yang sering dilakukan oleh pemain baru adalah, mereka jarang memperhatikan peta, karena mereka terlalu sibuk untuk mengumpulkan loot. Sehingga mereka lupa untuk melihat peta, dan akhirnya mereka terlambat untuk lari ke zona aman. Karena setiap beberapa menit, zona aman akan menyusut. Oleh sebab itu, pemain harus memperhatikan hitungan mundur di layar hp, sebelum zona aman menyusut kembali.

3. Mengumpulkan Loot

Looting adalah hal yang sangat penting ketika sedang bermain game free fire. Looting atau mengumpulkan item dapat dilakukan dilokasi sekitar kalian mendarat. Dengan berbagai perlengkapan yang telah disediakan, kita bisa melindungi diri dan melawan pemain lain yang ditemui.

Senjata free fire, amunisi dan Medic kit adalah item penting yang harus tersedia didalam tas. Karena medic kit dapat memulihkan HP yang telah berkurang akibat terkena damage dari zona berbahaya, terlalu jauh dari zona aman atau terkena tembakan oleh pemain lain.

4. Menggunakan Kendaraan

Di game free fire tersedia pula berbagai macam jenis kendaraan yang bisa kalian gunakan. Kendaraan tidak hanya berfungsi sebagai alat transportasi untuk mengumpulkan loot, melainkan dapat berfungsi ganda sebagai senjata.

Kendaraan banyak digunakan oleh para pemain untuk menabark pemain lainnya, karena cara tersebut lebih efektif dan efisien untuk mengurangi jumlah pemain di free fire. Kendaraan juga bisa digunakan sebagai pelindung atau tempat persembunyian`, sehingga kalian bisa terhindar dari serangan pemain lain.

Itulah beberapa tips cara main free fire pemula. Hal yang disebutkan diatas memang terdengar sangat sepele, tetapi akan sangat berdampak besar kedepannya terhadap permainan kalian di game tersebut.

Oleh sebab itu pemain pemula harus bisa memahami cara main free fire dan strategi yang bagus untuk bisa bertahan hidup hingga akhir permainan. Serta jangan lupa untuk menggunakan setting free fire terbaik, untuk lebih mudah mendapatkan kemenangan.



Friday, November 2, 2018

Jenis-Jenis Kendaran Di Garena Free Fire

Jenis-Jenis Kendaran Di Garena Free Fire

Kendaraan di Free Fire - Buat kalian yang suka main game free fire pasti pernah melihat dan tahu letak kendaraan di free fire, banyak kendaraan yang terparkir sembarangan di sekitar pulau. Ternyata beberapa kendaraan yang terparkir tersebut bisa kalian gunakan untuk berkeliling pulau untuk mencari loot atau hanya sekedar mencobanya.

Tidak hanya sebagai alat transportasi kendaraan tersebut bisa juga digunakan sebagai senjata untuk membunuh pemain lain, dengan hanya sekali tabrak lawan kita langsung tewas seketika. Selain sebagai senjata kendaraan juga bisa berfungsi sebagai tempat berlindung dari serangan pemain lain, tetapi hanya kendaraan yang tertutup atau tinggi yang bisa melindungi kalian dari serangan lawan seperti mobil pick up dan monster truck.

Jenis Kendaraan Di Garena Free Fire



Di game ini ada 4 jenis kendaraan yang harus kalian tahu dan yang bisa kalian gunakan untuk dikendarai, beberapa dari mereka memiliki kecepatan yang berbeda dan dapat digunakan sebagai perlindungan dari serangan pemain lain.

1. Monster Truck

Kendaraan yang berbody tinggi dan memiliki ban yang sangat besar ini adalah monster truck, sebuah kendaraan yang berjenis Up road yang mampu berjalan melewati bebatuan atau pagar pembatas sekalipun. Kelebihan dari monster truck ini adalah karena bentuknya yang tinggi sehingga dapat digunakan sebagai tempat berlindung dari serangan pemain lain. Kendaraan ini hanya bisa kalian dapatkan di air drop free fire.

2. Motor Amphibious

Kendaraan unik yang satu ini adalah kendaran terbaru yang berada di garena free fire. kenapa dikatakan unik, karena kendaraan tersebut dapat melaju di darat maupun di air. Untuk top speednya sendiri kurang lebih 100 km/jam jika dikendarai didarat, sedangkan untuk di air hanya 78 km/jam. Kendaraan ini dapat menampung 2 pemain dan pemain yang lain bisa menembakan senjata mereka ketika kendaraan ini sedang berjalan.

3. Mobil Pick Up

Kendaraan yang banyak menjadi incaran para pemain free fire ini, adalah mobil yang berwarna biru dengan  top speednya hingga sampai 120 km/jam. Mobil yang hanya mampu menampung 2 pemain ini, sangat cocok digunakan untuk berkeliling mengumpulkan perlengkapan di tempat loot terbaik yang tersebar disekitar pulau.

4. Mobil Jeep

Kendaraan ini adalah kendaraan yang mirip dengan mobil jeep willys. Kendaraan yang bisa menampung hingga 4 pemain ini sangat cocok digunakan dalam mode squad. Mobil yang memiliki top speed hingga 90 km/jam ini sangat rawan untuk diserang musuh, karena model tempat duduknya yang terbuka.


Setiap update free fire terbaru, mereka selalu mengeluarkan karakter dan kendaraan baru untuk pemainnya. kita tunggu update terbaru nanti apakah akan ada jenis kendaraan yang baru lagi atau tidak. 

Itulah jenis-jenis kendaraan di game free fire yang bisa kalian gunakan, setiap kendaraan memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, tergantung bagaimana cara kita mengendarainya. Dengan mengenal karakter dari setiap kendaraan tersebut, akan membuat kita lebih mudah untuk memenangkan pertempuran.

Friday, September 28, 2018

Download Free Fire Battlegrounds APK Terbaru

Download Free Fire Battlegrounds APK Terbaru

Download Free Fire - Game battle royale adalah salah satu jenis game android, yang belakangan ini banyak disukai masyarakat.

Game dengan konsep survival ini, berhasil merebut perhatian para pemain game mobile. Khususnya mereka yang memang senang bermain game android.

Selain PUBG Mobile dan Rules Of Survival, sebenarnya ada satu lagi game battle royale yang ringan untuk smartphone. Game android battle royale tersebut adalah Free Fire Battlegrounds.

Download Free Fire APK

Download Free Fire Battlegrounds APK Terbaru
Jika PUBG Mobile dan ROS, hanya bisa dimainkan pada smartphone kelas atas, maka Free Fire bisa dimainkan pada smartphone kelas atas dan bawah. Bagaimana bisa seperti itu? Karena Free Fire termasuk game android ringan, yang bisa dimainkan pada smartphone low-end.

Berbeda dengan PUBG Mobile dan ROS, yang membutuhkan smartphone level atas, untuk bisa memainkannya. Pada smartphone berspesifikasi pas-pasan saja, Free Fire APK masih bisa berjalan dengan baik.

Dari segi game play, ada cukup banyak perbedaan, antara Free Fire dengan game battle royale lainnya. Salah satunya adalah jumlah pemain, yang bermain pada satu ronde.

Pada gane PUBG Mobile dan ROS, jumlah pemainnya mencapai 100 orang, bahkan lebih. Sedangkan pada Free Fire sendiri, hanya ada 50 orang pemain saja dalam satu ronde permainan.

Dari segi grafisnya juga ada beberapa perbedaan. Jika PUBG Mobile APK menawarkan grafis yang real dan tajam, maka Free Fire hanya menghadirkan grafis yang standar.

Meskipun begitu, ukuran file antara PUBG Mobile dan Free Fire sangat jauh berbeda. Free Fire setalah diinstal, ukuran file-nya hanya berkisar antara 300MB. Sedangkan ukuran file PUBG Mobile APK bisa mencapai 1GB.

Maka tidak mengherankan, jika lebih banyak pengguna smartphone yang download Free Fire APK, dibandingkan PUBG Mobile.

Download Free Fire Battlegrounds

Download Free Fire Battlegrounds APK Terbaru
Kita dapat melihat, dari segi ukuran file-nya saja, Free Fire jauh lebih kecil dibandingkan PUBG Mobile. Hal ini tentu saja bagus untuk smartphone dengan spesifikasi pas-pasan. Sehingga Free Fire tidak memberatkan kinerja smartphone pengguna.

Popularitas Free Fire di kalangan pengguna smartphone, sebenarnya lebih dikenal dari pada PUBG Mobile. Karena Free Fire telah hadir lebih dulu di smartphone, dibandingkan PUBG Mobile.

Bahkan total download Free Fire Battlegrounds di Play Store saat ini, sudah mencapai lebih dari 100 juta kali download. Sedangkan PUBG Mobile baru mencapai lebih dari 50 juta kali download.

Salah satu kelebihan Free Fire Battlegrounds adalah, bisa diinstall di berbagai jenis smartphone. Baik itu smartphone high-end, ataupun low-end. Sedangkan PUBG Mobile hanya bisa diinstall pada smartphone high-end saja.

Jika kamu penasaran dengan game battle royale android ini, kamu bisa download Free Fire APK langsung dari Play Store. Jika tidak ingin repot, maka kamu bisa download Free Fire melalui link berikut ini.

Download Free Fire