Dengan dimulainya season 2 ini, maka secara resmi pemain yang telah berhasil mencapai rank gold pada season 1, akan mendapatkan beberapa hadiah menarik. Salah satunya adalah jaket baru, dan sepatu baru di awal season 2.
PUBG Mobile sudah sukses dalam menarik minat pemain, sejak pertama kali dirilis hingga saat ini, total download PUBG Mobile sudah mencapai 50 juta download di seluruh dunia. Hal tersebut didukung dengan antusiasme pemain yang awalnya sudah mengenal game PUBG melalui PC.
PUBG Mobile Season 2 Telah Dimulai
Ada beberapa hal baru yang bisa dinikmati para pemain, di dalam game PUBG Mobile season kedua ini. Selain fitur-fitur baru yang ditambahkan, beberapa tampilan UI juga optimalkan kembali.Saat ini pemain bisa menyesuaikan frame rate gamenya sendiri, dan mengatur grafis dari game tersebut. Kini ada pilihan Classic, Colorfull, Realistic dan Soft. Sedangkan untuk frame ratenya bisa diatur dengan pilihan Low, Medium dan High.
Jika terjadi lag setelah kamu menaikan frame ratenya, ada baiknya kamu kembalikan frame rate pada settingan awal. Karena jika terjadi lag seperti itu, artinya perangkat kamu tidak mumpuni untuk menggunakan frame rate kelas atas.
Ada pula tambahan mode sinper training pada arcade mode. Pada mode sinper training ini, pemain akan bertahan hidup dan membunuh musuhnya sebagai seorang sniper. Semua senapan yang disediakan pada mode ini adalah Sniper Rifle, beserta semua aksesoris pendukungnya.
Segera download PUBG Mobile apk terbaru, agar kamu bisa merasakan sensasi bertempur di map Miramar. Karena map baru ini sangat cocok bagi kamu yang senang sekali bermain seperti seorang sniper.
No comments:
Post a Comment